Jumat, 03 Juni 2022

Komitmen Menulis di Blog

Assalamu'alaikum Wr Wb.
Pada malam ini Jum'at tanggal 3 Juni 2022 kita sudah pada pertemuan ke-8 dalam pelatihan belajar menulis PGRI gelombang 26 ini. Malam ini sebagai nara sumbernya Bpk Drs. Dedi Dwitagama, M.Si. dan moderatornya Bu Raliyanti. Kali ini mengambil judul Komitmen Menulis di Blog.
Berikut ini adalah resumenya.
 
Pertama yang dilakukan moderator adalah menyapa peserta.  beginilah sapa dari moderator Bu Raliyanti tersebut.

"Bismillahirrahmaniirahim..
Assalamu'alaikum Bapak Ibu hebat, peserta kelas belajar menulis PGRI senusantara.
Semoga bapak ibu selalu dalam keadaan sehat wal'afiat dan tetap bersemangat untuk terus belajar.
 
Sebelum materi disampaikan, kami disuruh mengisi daftar kehadiran terlebih dahulu di link berikut.
https://bit.ly/3DbBNh6."

Kemudian moderator memperkenalkan nara sumber kita. 

"Nara Sumber malam ini adalah DEDI DWITAGAMA. Beliau siap buat berbagi buat kita smua, dan yang  mau kenal lebih lanjut silahkan klik https://www.google.com/search?q=dwitagama&oq=dwitagama&aqs=chrome..69i57j0i13l2j46i13i175i199l5j0i13j0i13i30.1862j0j15&sourceid=chrome&ie=UTF-8

Bagi yang punya instagram silahkan follow di https://www.instagram.com/dwitagama/

Bagi yang suka youtubpan silahkan mampir ke https://www.youtube.com/results?search_query=dwitagama

Dan ini  CV Pak Dedi : https://trainerkita.wordpress.com/about/
silakan dibaca 😇
Blog pertamanya https://dwitagama.blogspot.com/, sejak 2005

Blog utamanya https://dedidwitagama.wordpress.com/ berisi hampir 5.000 posting sejak 2007

Blog lain saya berisi jejak-jejak keliling Indonesia dan beberapa negara di dunia ada di https://trainerkita.wordpress.com/

 Bapak ibu hebat senusantara... malam ini grup sengaja tidak dikunci..
Jadi, Silakan bapak ibu langsung bertanya tentang pengalaman pak Dedi ngeBLOG... 
Beliau adalah gurunya Omjay yang mengenalkan Omjay dengan dunia Blog."

Jadi pada malam ini itu langsung pertamyaam dari peserta dan dijawab langsung oleh nara sumber.
Berbicara tentang komitmen,  Komitmen adalah keadaan dimana seseorang menjalin hubungan keterikatan pada suatu hal. itu merupakan jawaban dari nara sumber tentang pertanyaan bagaimana cara kita menuju sebuah komitmen utk bisa terus ngeblog, padahal pribadi saya, masih ilmu baru didunia blogger. kemudian dilanjutkan lagi sebagai berikut:
KOMITMEN itu ssuatu yang amat sangat relatif, bisa jadi sangat berat buat seseorang tapi bisa jadi sangat ringan buat org lain.

P: Assalamualaikum Pak saya bu Elmi dari Riau, mau tanya Pak apakah semua tulisan kita yang ada di blog harus kita share ke grup grup WA atau ke media-media lainnya atau kita simpan aja di blog nah mohon penjelasannya Pak.
Jawab: untuk promosi boleh di share di group WA, tetapi hrs dipertimbangkan apakah mayoritas anggota grup akan tertarik atau tidak ... GUNAKAN KATA-KATA YANG SERING DIGOOGLING ORANG PADA JUDUL POSTINGAN BLOG akan membuat pengunjung banyak datang

P: Assalaamu'alaikum pak. 
Izin bertanya pak
saya Yandri novita sari,  bm gel 25. 
Pak,  saya ingin tahu rahasia nya bapak,  blog bapak itu isi nya singkat seperti caption intagram.  Tapi tetap banyak pengunjung.  
Nah itu  apa rahasia nya pak? Isi blog singkat tapi banyak pengunjung? 
Barusan saya mampir ke blog bapak. Salah satu nya yang tentang "kondangin netizen" 😁
Jawab: Menulis di blog itu jangan memikirkan yang macam-macam. Menulis sesuai kata hati. karena sesuatu yang dibuat dengan hati yang tulus itu akan mengena ke pembacanya. Kalau banyak yang mengunjungi syukur. itu merupakan suatu bonus. 

P: Oh ya Pak saya mau tahu nih awalnya Bapak terjun ke dunia menulis ini berawal dari mana.
Jawab: Mulai ngeblog pada tahun 2005 berawal dari kabar adik tentang suatu diary yang diunggah di internet dan bisa dibaca banyak orang.

P: Assalamualaikum, bagaimana menjadikan tulisan di blog menjadi menarik dan pembacanya banyak Pak? Agar pembaca tidak bosan dan dapat terhibur atau info dari blog Kita.
Yati dari dharmasraya. Salam kenal Pak.
Jawab: Kalau mau tulisan ingin dibaca banyak orang, kita harus tau dan menulis tentang topik-topik yang sedang ramai dibicarakan banyak orang sekarang ini. apalagi dengan menuliskan prediksi-prediksi kemungkinan sesuatu yang bakalan menjadi tren di tahun depan. Dan supaya blog kita tidak membosankan atau dapat menghibur orang, kita harus sering berkunjung ke blog orang lain dan membaca tulisan mereka. Kemudian kita amati apa yang menjadikan blog tersebut membuat kita menarik dan terhibur. jika ada, kita bisa mencontohnya dengan memakai bahasa kita dan cara kita sendiri.

P: Malam pa Dedi, 
Perkenalkan saya Sim Chung Wei dari Jakarta. 
Pertanyanlan saya sedikit teknis.  Saya punya blog yg saya tulis dari 2009. Tp saya lupa email dan passwordnya sehingga tidak bisa saya buka untuk saya lanjutkan.  
Untuk pelatihan BM26 ini,  akhirnya saya membuat blog baru.  Apakah boleh saya memposting ulang tulisan lama saya ke blog baru saya?
Dianggap plagian atau tidak?
Jawab: alooow Mr or Mrs Sim, bog anda th 2009 bisa anda aktifkan lagi asal anda ingat email dan password email, ikuti aja tahapan" di blog, posting ulang? boleh saja ... itu kan blog anda, tulis aja dg gaya anda terkini pasti jadi beda, soal judulnya mau tetap sama atau beda, suka" anda ... caiyoooo

P: Assalamualaikum wr wb.
Selamat malam Pak Dedi. Wah luar biasa materi tulisan Bapak.
Saya terinspirasi dengan gaya menulis dan attitude Bapak dalam berbagi kepada sesame terutama kepada insan cendekia.
Salam kenal Bapak.
Izin bertanya. Maria.
1. Bagaimana menarik simpatik pembaca agar banyak visit ke blog penulis sebab bukanlah hal muda?
2. Apa saja strategi agar komitmen itu melekat bagi penulis pemula yang kadanga kala saya harus bingung menemukan ide tulisan yang memantik simpati teman (Pembaca)
3. Bagaimana menata kata dan kalimat sederhana tapi tulisan menarik untuk disimak.
Terima kasih Bapak Dedi. Salam literasi dan sehat selalu
Jawab: 1. Cara menarik simpatik pembaca itu dengan berkunjung ke blog orang lain dan meninggalkan komentar, kemudian menulis sesuatu yang sedang ramai dibicarakan kini. ataupun menuliskan sesuatu yang bakal tren. salah satu cara ketika kehilangan ide adalah dengan membaca blog orang, detik com, kumparan dan lain-lain tersebut sehingga akan banyak muncul berbagai ide lagi. Kalau menata kata itu harus ada unsur 5W 1H  apa kejadiannya, atau apa yang sedang dipikirkan, kenapa berpikir tentang itu, siapa yang membuat berpikir itu, untuk apa berpikir itu, bagaimana caranya seperti itu aja dibuat. Jika tidak ada waktu, maka semuanya bisa dikemas dengan ringkas atau sederhana saja. 

P: Pak izin bertanya, perkenalkan saya Tuhu dari Riau. Bagaimana cara bapak merancang blog agar menarik dibaca? apa yang perlu diperhatikan saat membuat postingan blog? dan bagaimana kita memberikan postingan berita terkini ketika kita menutip/mencontoh dari tulisan berita orang lain di media fb/wa ? Bagaimana cara bapak merancang blog agar menarik dibaca? apa yang perlu diperhatikan saat membuat postingan blog? dan bagaimana kita memberikan postingan berita terkini ketika kita menutip/mencontoh dari tulisan berita orang lain di media fb/wa ?
Jawab: alooow bapak or ibu tuhu dari riau ... sy lihat blog org lain, yag bagus disainnya sy ikuti dg klik" menu di dashboard wordpress ... meniru postinga org lain di FB atau WA boleh saja, silahkan ibu tuliskan dg gaya bahasa ibu di dukung dg foto ibu sendiri atau ambil foto lain ... jadi postingan yg beda deh ... yg penting jangan kopi paste

P: Assalaamualaikum wr.wb. 
Saya Siti Alkhoriyah dari Kebumen.
Izin tanya.
1 Blog itu luar biasa.alhamdulillah sudah tahu blog walaupun baru sedikit.
Bagaimana mengelola blog qgar semua bisa rapi dan mudah dimengerti dan mudah di cari.
2.bagaimana  cara agar blog menarik
Terima kasih
Selamat malam Pak Dedi 🙏
Izin bertanya, apakah menulis kalimat orang lain di blog harus diparafrasekan supaya tidak terkesan copy paste?
Jawab: alooow bu Siti ... kunjungi blog orang, perhatikan pnampilan blognya, kalo suka atau bagus menurut anda, pake template yg sama atau pasang asesoris yg serupa .... blog yg menarik itu selalu dilengkapi foto dan video, isi postingannya sesuai kondisi terkini, menarik deh

P: Pertanyaan lanjutan boleh ya Pak?
Untuk komitmen menulis pasti Kita harus mempunyai bahan atau ide yang harus di kembangkan. Dari materi sebelumnya sudah di beri tahu cara mencari ide yang baik.
Nah , apa tips dan triknya agar dalam satu waktu atau satu hari, ide yang terkumpul banyak Pak.?terus apa perlu kita membuat Bank Ide agar ide tersebut masih aman jika belum kita kembangkan?
Jawab: saya banyak ide saat menunggu istri belanja bulanan atau menunggu anak pulang sekolah, ketika saya menjemputnya .... punya bank ide baguuuus ... tuliskan aja idenya di laptop atau HP anda, saat ada waktu kembangkan ide itu untuk kasih satu posting ... tayangin deh ... supaya orang bisa membaca ... semoga bermanfaat.

P: Assalamualaikum,selamat malam..
Saya Rusmiyati 
Dari Lombok Barat
Ijin bertanya, bagaimana caranya agar blog kita di kenal dan banyak d kunjungi orang...apakah setiap selesai menulis kita share k semua grup atau bagaimana pak?trmksi
Jawab: aloooow bu Rusmi .... apapun boleh anda lakukan agar blog anda dikunjungi orang ... sperti org memasang iklan boleh dimana saja sejauh dia mampu, smg bermanfaat.
Yang saya tidak bisa misalnya mendesain blog saya supaya terpisah antara puisi artikel cerpen dll, mengelompokkan terpisah2 sehingga ketika pengunjung mau mencari tulisan saya tinggal mereka pilih kategori yang tadi..mohon penjelasannya 🙏🏻

P: Assalamu'alikum wr wb Pak Dedi. Saya M. Ashabul Yamin, dari Lombok Timur. Alhamdulillah. Saya sudah memiliki blog. Sejak awal 2022 saya juga agak aktif menulis di kompasiana, gurusiana, dan websites Yayasan tamrin Dahlan. Saya juga mengelola sebuah websites sekolah. Saya bukan pnulis profesional tetapi saya memiliki impian bahwa rekan rekan guru di sekolah memiliki minat menulis. Akan tetapi, aya agak kesulitan memempengaruhi rekan rekan di sekolah untuk menulis. Mohon petunjuk Pak Dedi agar saya dapat mempersuasi teman teman di sekolah untuk menulis. Terima Kasih Wassalamu'alikum wr wb
Jawab: blog anda di wordpress? buat PAGE, atau gunakan kategori ... atau bikin blog baru, satu email bisa bikin bbrp blog ssuai tema tulisan anda, smg bermanfaat

P: Selamat malam Bapak.  Saya Rumiati, gelombang 25 dari MAN Kota Palangka Raya
 Izin Bertanya. 
Bapak.. Saya baru mengenal blogg baru saja,  ketika mengikuti kegiatan menulis ini. Jadi apa blogg itu.. Dan hal2 kaitannya menulis di blogger. Tp yg saya tanyakan tentang komentar, apakah komentar itu di butuhkan dan... Ketika mau mengomen haruskah mebaca seluruh tulisan? Maaf mungkin saya tidak banyak memberi komen kepada teman teman yang banyak sekali untuk di komen.. Jadi yg saya komen memang yg sdh saya baca tulisan di blogg nya.. Mohon pencerahannya. Terimakasih
Jawab: Kalo anda komentar di blog saya, itu membuat saya suka dan makin semangan nulis lagi ... soal mau komen setelah baca smua artiel atau ngga, suka" ibu aja itu mah ... soal mau komen atau ngga tulisan org juga hak ibu ... silahkan ajaaa, yg penting ibu sehat dan tak terbebani ... dibawa santuy aja kalo kata anak" jakarta hahaha

P: Izin bertanya pak...... ; ☝️....hampir serupa dengan pertanyaan Pak Sexyabu@gmail.com
hanya saja... saya mencoba ke anak didik saya untuk aktif di BLOG ... dan sudah saya sampaikan beberapa keuntungan dalam hal aktif di BLOG.
Pertanyaan saya... "
1). Bagaimana cara meyakinkan anak didik... bahwa BLOG itu cukup memberikan warna baru ((tidak hanya bermain game online)).
2). Suatu saat... bersediakah Pak Dedi.. menjadi Narasumber bila saya mengadakan kegiatan yang serupa,,,??
Jawab:  pak luthfiiii ... buat anak" caranya; kasih tugas, kasih link cara ngerjainnya, kasih deadline, kasih nilai, kasih bonus utk 3 org yg ngerjain tercepat, pasti mereka ngerjain deh ... soal mreka ngegame setelah ngerjain tugas anda dan tugas skolah lainnya gapapa ... itu hiburan mreka saat ini .... bapak perlu sy sbg nara sumber? kl materinya sy  kuasai dan agenda sy blum terisi oke saja see http://trainerkita.wordpress.com


P: Selamat malam Siti Mutiah Palangkaraya Gel. 25
Saya mengenal blog setelah bergabung dlm grup BM 25, bagi saya yang terpenting adalah menulis. Pembaca atau komentar dr orang lain TDK menjadi target utama dr tulisan saya.
Pertanyaan:
1. Apakah perasaan bapak seperti saya saat pertama nge blog?
2. Salahkah saya berperasaan demikian?
3. Sebaiknya seperti apa mengelola blog ini agar dpt menjadi media coretan jemari yg bernilai informatif dan edukatif?
Jawab: Betul sekali bu Siti .... Saya juga gituuu ... perasaan biasanya tak salah hahaha ... silahkan mengelola blog sesuai selera ibu, hal ini akan jadi karakter unik blog ibu yg jadi perhatian pengunjungnya. Jika sedang sibuk nggak usah nulis ... saat ada waktu ... atau saat ada ide langsung tulis dan posting.

P: Assalamu'alaikum Wr Wb
Nama: Kasiatun
Gelombang: 26
Kota : Kabupaten Pelalawan 
Izin bertanya, Bagaimana kita mengetahui apakah blog kita itu bisa dikomentari atau meminta persetujuan dari kita terlebih dahulu sebelum dikomentari tanpa harus bertanya kepada pengguna blog lainnya?
Bagaimana cara mengaturnya?
Bagaimana supaya Blog kita selalu terbaca dalam pencarian seseorang?
Terima kasih sebelumnya.
Wassalamu'alaikum Wr Wb
Jawab: aloooow bu Kasiatun ... Saya pernah ke Pelalawan, tengok pabrik kertas dan minyak goreng ... ketika ada komentar, ada notifikasi di email dan dashboard blog kita sehingga kita tahu ada komen, sebaiknya direspon, cara pengaturannya silahkan googling, atau search di youtube ... supaya terbaca di pencarian, perbanyak posting tulisan yg sedang dicari orang dengan judul sesuai topik ... terlacak deh

P:  Assalamualaikum..
Saya Rusdawati
dari Palangka Raya.
Yang saya tanyakan adalh
1. terkait  teknis isi blog. misalnya resume yg kita buat ini, kadang dua paragraf awal saya buat mewakili perasaan saya atau bercerita tentang kejdaian siang td yg ada kaitannya dengan materi, baru  resume pelatihan.
Apakan sah2 saja atau gimana...
2. Misalnya nanti kita membuat artikel ilmiah, apakan dari awal paragraf semuanya ilmiah tanpa ada kata2 dari kita... ?
Jawab: alooo bu rusdawati ... cara itu boleh ibu lakukan ... yg penting tak kopi paste ... artikel ilmiah boleh sertakan kata" kita selain fakta" ilmiah ... smg bermanfaat

KESIMPULAN materi malam ini: Komitmen itu bisa dibentuk lewat ketekunan dan menikmati mengelola blog, yang caranya berbeda pada setiap orang, hasilnya pun akan berbeda sesuai usaha yang dilakukan ... selamat menikmati blog.

Demikian resume yang bisa saya buat. Semoga bermanfaat.
Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar