Assalamu'alaikum Wr Wb.
Hari ini adalah hari Senin tanggal 20 Juni 2022. Sesuai pemberitahuan lewat aplikasi WhatsApp kami diundang untuk menghadiri acara naik rumah atau lebih tepatnya syukuran pindah rumah keluarga Pak Santo di komplek perumahan kami.
Kami datang setelah Maghrib bersama keluarga lainnya juga. Sudah menjadi kebiasaan di perumahan ini jika undangan kenduri itu akan dibawa semua anggota keluarga. Kali ini yang saya bawa hanya anak si kembar kami saja. Kalau yang sudah duduk di MTs dan kuliah nggak ikut. Mereka sudah malu.
Malam ini yang hadir banyak sekali karena cuaca juga mendukung. Yakni terang benderang. Nggak ada mendung apalagi hujan. Beruntung sekali pokoknya. Karena dekat, kami berangkat jalan kaki saja beramai-ramai dengan tetangga lainnya juga.
Setelah pembacaan Yasin, tahtim, tahlil dan do'anya kami disuruh makan. Hidangan sudah tersedia di 2 meja secara prasmanan. Yakni kami mengambil sendiri - sendiri makanan tersebut. 1 meja untuk laki-laki dan satu meja lagi untuk perempuan.
Menu malam ini ada Kalio kambing, sambal goreng jerowan kambing dan rendang kambing serta acar. Tak lupa kerupuk juga ada. Kemudian kuenya ada bermacam-macam. Mai dari kue bolu, lepat Bugis, dan sala lauk. Ada juga buah jeruk dan semangka.
Setelah ngobrol beberapa lama dengan yang punya rumah, rupanya yang laki-laki itu se-kabupaten dengan kami. Dan dekat juga dengan rumah kami di kampung ternyata yang bapaknya. Hanya 4 Km jaraknya dari rumah kami di kampung. Alhamdulillah jumpa dengan orang sekampung di perantauan.
Semoga berjumpaan ini membawa kebaikan dan mereka yang menempati rumah baru diberikan kesehatan, murah rizkinya dan bahagia selalu. Aamiin ya rabbal 'alamin.
Wassalamu'alaikum Wr Wb.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar